Teks Sholawat Hubbul Anshor tanpa terjemah. |
Dutaislam.or.id - Hubbul Anshor jadi pilihan judul syi'ir sholawat ini oleh penciptanya, tabarruk dengan hadits Rasulullah Saw. yang pernah menyabdakan kalau cinta Ansor bagian dari iman, dan yang membencinya bagian dari tanda kemunafikan.
Ada 8 bait dalam syiir Hubbul Anshor ini, dengan kedua bait utamanya, dimana semua bait tertulis dalam nadham di bawah ini mengikuti wazan (irama) bahar (puisi Arab) yang disebut para ahli Ilmu Arudl sebagai Bahar Hazaj, dengan beberapa pengurangan taqti' asalnya sebagai penyesuaian.
Baca: Teks Sholawat Kanzul Khofi (Baca Sekali Seperti Dalail Khoirot 3 Kali)
Anda bisa melantunkan syairnya mengikuti nada-nada Sholawat Badar yang dita'lif (diciptakan) KH. Ali Manshur tahun 1960 saat beliau masih menjadi Ketua PCNU Banyuwangi Jawa Timur. Berikut teks Sholawat Hubbul Ansor beserta artinya dalam bahasa Indonesia.
[قصيدة صلوات حب الأنصار]
قَالَ النَّبِيُ ﷺ: لاَ يُؤْمِنُ أَحَدُكُمْ، حَتَّى أَكُونَ أَحَبَّ إِلَيْهِ مِنْ وَالِدِهِ وَوَلَدِهِ وَالنَّاسِ أَجْمَعِينَ. وَقَالَ الرَّسُوْلُ ﷺ: لَوْ سَلَكَ النَّاسُ وَادِيًا أَوْ شِعْبًا وَسَلَكَتْ الْأَنْصَارُ وَادِيًا أَوْ شِعْبًا لَسَلَكْتُ وَادِيَ الْأَنْصَارِ أَوْ شِعْبَ الْأَنْصَارِ
Artinya:
Nabi Muhammad Saw. bersabda: "Tidak seorang pun di antara kalian beriman (dengan iman yang sempurna) sampai aku (Nabi Muhammad ﷺ) lebih dicintainya daripada anaknya, orangtuanya, dan seluruh umat manusia". (HR. Muslim no. 44). Rasulullah Saw. bersabda: "Seandainya manusia berjalan di suatu lembah dan bukit, sedangkan orang-orang Anshar melewati lembah dan bukit yang lain, niscaya saya akan mengikuti lembah dan bukit yang ditempuh kaum Anshar." (HR. Muslim no. 1755).
أَللّٰهُمَّ صَــلِّ عَلَىٰ # مُـحَمَّدٍ سَيِّدِنَا
وَأٙلِهِ وَصَـحْبِهِ # مِنَ انْصَارٍ وَسَلِّمَا
Ya Allah, sampaikanlah sholawat atas # Baginda Nabi Muhammad (ﷺ)
Dan keluarganya serta sahabatnya # dari kalangan Anshor, dan sampaikanlah salam (kami kepada mereka ya Allah).
حُبُّ النَّبِيِّ وَاجِبٌ # عَلَىٰ كُـلٍّ مُقَدَّمٌ
حُبُّ الْأَنْصَارِ مُؤْمِنٌ # وَبُغْضُهُمْ مُنَافِقٌ
Mencintai Nabi adalah Wajib # Harus didahulukan dari segalanya
Mencintai (sahabat) Anshor berarti orang beriman # dan membenci mereka, munafiq
أٙتِنَا الْحُبَّ وَالصُّحْبَةْ # كَهَيَّـئُـوْهُ بِالْعُدَّةْ
وَأَيَّــدُوْهُ بِالشَّوْكَـةْ # وَيُؤْثِرُوْنَ لِلْإِخْوَةْ
(Ya Rabb), datangkanlah rasa cinta dan persahabatan # Sebagaimana mereka menyiapkan untuknya (Nabi) segala peralatan (yang dibutuhkan)
Dan meneguhkannya dengan kekuatan # Serta mendahulukan saudara-saudara mereka (muhajirin)
عَلَيْنَا السَّـــمْعُ وَالــطَّاعَــةْ # لِـحَالِ الضَّيْقِ وَالسَّـــعَةْ
فِي كُلِّ الصَّـــعْبِ وَالْكَرْبَةْ # يَارَبِّ، أَفْضَـلَ الْأُمَّةْ
(Sebagaimana kaum Ansor) Kita wajib mendengar dan tunduk (kepada Allah dan Rasulnya beserta ulil amri) # Kala sempit maupun lapang
dalam kondisi sulit dan penuh derita # Ya Rabb, jadikanlah kami umat yang unggul (seperti sahabat Ansor)
اَلـلّٰـــهُمَّ اغْــفِــرِ الْأَنْــصَارْ # وَنَــجْـلِـــهِمْ وَلِــلْأَبْــرَارْ
وَارْضَ عَنْهُمْ يَاذَا الْغَفَّارْ # وَاحْشُرْنَاهُمْ إِلَى الْمَحْشَرْ
Ya Allah, ampunilah kaum Ansor # dan keturunan mereka, serta orang-orang baik
Ridhailah mereka wahai Sang Maha Pengampun # Dan kumpulkanlah kami bersama mereka, kelak di Mahkhsyar (hari Kiamat).
Teks Sholawat Hubbul Anshor. |
Demikian teks lengkap Sholawat Hubbul Ansor yang dikarang oleh salah satu anggota GP. Ansor Kabupaten Jepara, Jawa Tengah pada Rabu Kliwon, 30 Maulid 1442/26 Oktober 2022. [dutaislam.or.id/ab]