Iklan

Iklan

,

Iklan

Download PDF Drive Kitab Tijan Darori (Matan, Syarah, Makna Pesantren, Terjemah Sunda dan Indonesia)

5 Des 2023, 05:47 WIB Ter-Updated 2024-08-06T20:47:47Z
Download Ngaji Gus Baha
kitab tijan darori makna pesantren
Cover Kitab Tijan Darori. Foto: dutaislam.or.id.


Dutaislam.or.id - Kitab Tijan Darori adalah salah satu karya terkemuka dalam Ilmu Tauhid Ahlussunnah Wal Jamaah yang mengikuti mazhab Al-Asy’ariyah. Kitab ini umumnya digunakan di pondok-pondok pesantren dan menjadi bahan ajar wajib untuk mata pelajaran ilmu tauhid di Madrasah Diniyah.


Penulis Kitab Tijan Darori adalah Ibrahim Muhammad bin Ahmad al-Bajuri asy-Syafi’i, seorang ulama ternama pada zamannya. Beliau lahir pada tahun 1198 Hijriah di Bajur, Mesir Utara. 


Baca: Flashdisk Kitab Kuning PDF 32 GB


Pada tahun 1213 H., Imam Al-Bajuri terpaksa menghentikan studinya karena Mesir diduduki oleh Prancis, yang menghentikan kegiatan pengajian di Al-Azhar. Setelah beberapa tahun tinggal di Giza, beliau kembali ke Al-Azhar pada tahun 1216 H, setelah merasa aman.


Guru-guru besar yang mengajar Imam Al-Bajuri, antara lain: Syaikh Muhammad As-Sinbawi (w. 1189 H), Syaikh Abdullah Syarqawi (w. 1227 H), Syaikh Muhammad al-Fadhali (w. 1236 H), dan Syaikh Hasan Al-Quwaisini (w. 1254 H).


Karya pertama Imam Al-Bajuri adalah Hasyiah ala Syarah Kalimat at-Tauhid, yang ditulis saat beliau berusia 24 tahun. Selanjutnya, beliau menulis Tuhfah al-Murid, sebuah kitab yang menjadi rujukan di pesantren Indonesia dan Al-Azhar. Karya paling fenomenal beliau adalah Hasyiah ‘ala Fath al-Qarib atau Fathul Qarib, yang menjadi acuan utama dalam Fiqih Indonesia mazhab Syafi’i di pondok-pondok pesantren.


Kitab Tijan Darori membahas Ilmu Tauhid mazhab Asy’ariyah, sesuai dengan keyakinan kuat Imam Al-Bajuri terhadap akidah tersebut. Kitab ini menjadi panduan ilmu tauhid Ahlussunnah Wal Jamaah yang mengikuti dua mazhab utama dalam bidang akidah, yaitu Al-Asy’ari dan Al-Maturidi.


Baca: Flashdisk Terjemah Kitab Kuning (32 GB)


Isi kitab mencakup sifat-sifat wajib Allah, sifat-sifat wajib bagi Rasul, Sifat Jaiz Rasul, Nasab Rasul hingga ke Nabi Adam As., serta kekhususan yang dimiliki Nabi. Kitab ini juga membahas era terbaik setelah zaman Nabi, seperti masa para sahabat Nabi, masa tabi'in, dan masa sesudahnya.


Untuk mendownload Kitab Tijan Darori versi PDF dan syarah Tijan Darari yang ditulis oleh Syaikh Nawawi al-Bantani, dapat diakses melalui link Drive berikut ini (pilih sesuai kebutuhan):



Semoga informasi yang kami sampaikan dapat bermanfaat. Wallahu A'lam. [dutaislam.or.id/ab]


Iklan